9 Top Tips Dalam Membeli Asuransi Jiwa

9 Top Tips Dalam Membeli Asuransi Jiwa - Berikut adalah 9 tips yang sangat membantu dalam membeli asuransi jiwa.

*1.**Ketahui apa yang Anda butuhkan*

Sebelum anda memutuskan untuk membeli produk asuransi, ada baiknya anda 
memahami dulu sejauh mana kebutuhan anda akan jenis asuransi saat ini dan 
kedepan. Proyeksi dengan benar agar produk asuransi yang anda beli 
efektif dengan keperluan Anda sebenarnya.

*2.**Ketahui apa yang Anda inginkan*

Apakah Anda menginginkan term life (Asuransi Berjangka) atau whole life 
(Asuransi Permanen)?. Untuk mendapatkan perlindungan ketika mendapatkan 
kasus kematian atau kecelakaan ? atau untuk mendapatkan perlindungan 
jangkan pendek? Ketahuilah jenis polis yang anda inginkan yang dapat 
sangat membantu anda. Jika Anda hanya butuh untuk mengcover hal-hal yang 
pasti saja untuk periode waktu yang lebih spesifik, term life adalah 
yang terbaik, namun jika Anda ingin mengcover semuanya, seperti 
membangun tabungan, coba pertimbangakn whole life atau asuransi 
permanen. Dengan cara ini anda akan mengetahui bagaimana menganggarkan 
uang anda dan apa yang bisa anda lakukan.

*3.**Survey terlebih dahulu sebelum membeli*

Jangan membeli polis pertama dari agen pertama yang mengajak kamu 
membeli polis asuransi. Cobalah untuk mencari tahu perusahaan lain yang 
dapat menyediakan manfaat dan harga yang lebih baik. Asuransi adalah 
pasar yang berkompetisi satu sama lain, jadi akan banyak variasi sejauh 
besarnya tariff. Banyak broker asuransi biasanya menawarkan perbandingan 
rate dari beberapa perusahaan asuransi jiwa.

*4.**Ketahui dari siapa anda membeli asuransi Jiwa*

Selalu memeriksa untuk meyakinkan bahwa perusahaan asuransi yang 
menyediakan produksi asuransi yang anda beli memiliki reputasi yang 
baik. Cari tahu apakah perusahaan asuransi tersebut memiliki banyak 
keluhan dari nasabahnya dan apa keluhan itu. Ini merupakan ide yang baik 
untuk memeriksa keadaan keuangan perusahaan tersebut. Ya, hitung-hitung 
untuk menjaga diri anda dari kerugian.

*5.**Mengerti Polis Asuransi yang anda ambil*

Jangan pernah membeli sesuatu yang anda tidak mengerti. Apakah agen yang 
menawarkan anda polis asuransi telah mengatakan kepada anda semua aspek 
polis asuransi tersebut? Jangan ragu untuk menanyakan 
pertanyaan-pertanyaan sampai anda merasa yakin bahwa polis asuransi yang 
anda beli benar-benar telah anda pahami. Ini baik dilakukan agar anda 
lebih yakin bahwa polis asuransi tersebut adalah yang terbaik dari pada 
membayar premium pada sesuatu tapi tidak menarik atau tidak sesuai 
dengan kebutuhan dan keinginan anda.

*6.**Ketahui apakah anda bias merubah polis anda di kemudian hari.*

Ada saatnya anda memutuskan untuk merubah polis anda dari term life ke 
whole life. Ya mungkin tidak saat ini, tapi nanti. Nah apakah saat itu 
anda bisa mengganti atau tidak. Coba cari tahu terlebih dahulu.

*7.**Pahami setiap perubahan*

Jika agen kamu menginginkan kamu untuk merubah polis anda, pastikan anda 
mengerti kenapa. Apakah ini aka membawah manfaat bagi anda atau itu akan 
menguntungkan bagi perusahaan asuransi? Apakah anda akan dirugikan dalam 
proses perubahan polis? Pastikan anda paham dan melalukan yang terbaik 
buat anda sendiri banyak artikel asuransi yang membahas masalah ini.Coba tunggu sampai polis baru anda dibayar dan lihat 
efeknya bagaimana sebelum anda membantalkan polis anda yang lama. Akan 
selalu ada perbedaan antara keduanya.

*8.**Selalu perbaharui polis anda sesuai dengan kebutuhan*

Ketika pertama kali anda melakukan pembayaran asuransi, kamu mungkin 
masih muda dan tanpa keluarga atau tanggungan rumah. Ketika anda semakin 
tua dan asset anda ikutan naik, anda mungkin memerlukan tambahan 
pertanggungan untuk melindungi mereka. Ada hal-hal lain juga bisa 
merubah kebutuhan anda, seperti hutang. Selalu perbaharui 
pertanggungan/coverage untuk memastikan ada banyak perlindungan yang 
tersedia.

*9.**Pastikan anda bisa membayar premi*

Jika anda tidak mampu membayar asuransi selama berjalan, anda bisa 
kehilangan coverage dan uang yang telah anda bayar. Anda tidak ingin 
kehilangan manfaat atau tabungan, jadi pastikan bahwa premi cukup 
terjangkau jika terjadi kasus kehilangan sementara atau terjadi 
perubahan pendapatan.

1 Response to "9 Top Tips Dalam Membeli Asuransi Jiwa"